PERHATIAN : JIKA INGIN MEMBACA MULAILAH DENGEN بسم الله الرحمن الرحيم

Selasa, 26 Agustus 2008

MERUBAH BLOG ANDA MENJADI “DO FOLLOW”

“Do Follow” memang benar benar bisa membuat blog anda ramai dikunjungi oleh orang lain. Secara default, link yang ada di comment Wordpress tidak akan dianggap backlink oleh search engine karena di set “NoFollow”. Dengan di set “NoFollow” maka crawler search tidak akan mengikuti link tersebut. Dengan adanya “NoFollow” bisa mengurangi minat orang untuk menulis comment, terutama para blogger yang mencari backlink. Dengan merubah blog anda menjadi “Do Follow”, maka orang yang memberikan komentar di blog anda pasti akan semakin senang.

Untuk menghilangkan “NoFollow”, anda bisa mencoba cara dibawah ini:
1. Login ke cPanel blog anda. jadi jika situs anda adalah situsoke.com maka untuk masuk ke cPanel, anda harus mengetikkan situsoke.com/cpanel (lalu tekan enter)
2. Kalo udah masuk ke cPanel, pilih Menu File Manager, lalu klik folder wp-includes
3. Edit file default-filters.php
4. Cari tulisan add_filter(’pre_comment_content’, ‘wp_rel_nofollow’, 15); dan hapus tulisan ini, lalu klik Save.
5. Selanjutnya Edit file comment-template.php
6. Cari tulisan rel=’external nofollow’ dan rubah tulisan ini menjadi rel=’external’
Jangan lupa klik Save ya..

Fungsi Do Follow adalah memberikan back link bagi setiap komentar yang diberikan pengunjung di blog yang Do Follow. Sehingga hal ini akan “menguntungkan” pemberi komentar. Sehingga mereka akan “senang” untuk kembali ke blog kita untuk memberikan komentar yang lain.

Dengan melakukan hal ini, blog anda akan semakin ramai dikunjungi oleh orang lain. Jangan lupa setelah anda merubah blog menjadi “Do Follow”, silahkan pasang image ini di blog anda.

0 komentar:

friendster aanDZ kebidanan x-template.blogspot.com